Home » » Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami

Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami

Written By Unknown on 01 Januari 2013 | Selasa, Januari 01, 2013

Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami – Jerawat, adalah salah satu masalah vital dalam kehidupan remaja, kaum wanita maupun pria yang mengidapnya. Karena akan menggangu penampilan yang tadinya enak untuk dipandang dan sekarang kurang enak untuk dipandang. Apalagi jerawatnya besar – besar dan memerah, unutk menghilangkan dan menyembuhkannya diperlukan penanganan spesial dari pengidapnya. Penanganan yang salah akan mengakibatkan membekasnya Jerawat pada wajah kita ini.

Oleh karena itu pada kali ini Sorana Indonesia akan memnerikan Tips Kesehatan tentang Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami dan sealami mungkin untuk menghilangkannya. Mengapa memilih Cara Alami ? tentunya Sobat Sorana Indonesia sendiri yakin akan khasiat dari bahan – bahan alami yang ada di Bumi ini. Selain aman untuk kesehatan, juga mudah untuk mendapatkannya.

Salah satu alasan lainnya yaitu mahalnya obat – obatan untuk menghilangkan bekas jerawat tersebut.
Langsung saja ya Sobat Sorana Indonesia, di bawah ini adalah berbagai cara alami untuk menyembuhkan dan menghilangkan Noda Hitam Bekas Jerawat yang menempel di permukaan wajah kita, Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami tersebut sebagai berikut :

1. Madu
Tidak diragukan lagi, Madu adalah salah satu obat alami untuk menghilangkan bekas jerawat. Cairan manis yang dihasilkan oleh lebah ini juga mempunyai beribu macam khasiat untuk kesehatan dalam sejarah kehidupan manusia. Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami dengan menggunakan Madu adalah dengan cara menggunakna madu / mengoleskan madu pada bekas jerawat atau dioleskan keseluruh wajah untuk mendapatkan hasil maksimal dan hal ini tentunya akan menyebabkan wajah kita semakin manis he he he. Selain itu, madu juga akan memberikan efek bersinar pada kulit wajah kit, karena madu mengandung zat pelembab alami untuk kulit wajah kita maupun seluruh kulit kita.

2. Mentimun
Selain untuk memanjakan mata, mentimun segar juga bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat membandel di kulit wajah kita ini. Pakailah mentimun pada bekas jerawat dua kali sehari untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.
Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami
Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami
3. Air Jeruk Nipis
Jangan salah loh, Air jeruk nipis ini banyak banget mengandung khasiat dalam memberikan efek kecantikan pada kulit wajah kita ini. Air jeruk nipis murni bisa untuk menghilangkan bekas luka dan jerawat. Hebatnya, air jeruk nipis juga akan memberikan pemutihan secara alami untuk kulit wajah Sobat Sorana Indonesia semuanya, tentunya hal ini juga bisa untuk menghilangkan Bekas Jerawat yang membandel.

4. Pasta Bubuk Cendana Dan Air Mawar
Pastinya bahan – bahan ini sudah akrab banget di telinga kaum wanita semuanya apalagi buat Sobat Sorana Indonesia, iya kan ??? kalo enggak kenal berarti kudu kenalan dulu donk he he he. Bahan – bahan ini adalah salah satu solusi sederhana untuk menghilangkan bekas jerawat yang bandel di kulit wajah kita semua. Caranya adalah dengan memadukan atau mencampurkan kedua bahan tersebut ke bekas jerawat yang menempel di permukaan kulit wajah kita ini, disarankan untuk dioleskan keseluruh permukaan wajah dan dibiarkan selama semalaman dan cuci bersih dipagi hari. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal gunakanlah bubuk cedana yang benar – benar murni.

5. Minyak lavender
Selain untuk terapi, bunga lavender juga bisa diambil minyaknya untuk dijadikan obat dalam penyembuhan bekas jerawat secara alami. Gunakanlah minyak lavender yang asli dua kali sehari pada bekas jerawat yang membandel dan silahkan lihat hasilnya beberapa hari yang akan datang.

Yups, cukup sekian dulu sepenggal Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami yang bisa Sorana Indonesia berikan, semoga sedikit tulisan kami diatas ini bisa memberikan dampak positif yang banyak bagi Sobat Sorana Indoesia semuanya. Mohon maaf jika terdapat kesalahan, jangan lupa untuk likenya ya.

Title Post: Cara Menghilangkan Jerawat Paling Alami
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Author: Unknown

Terimakasih sudah berkunjung di blog Sorana Indonesia, Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan komentar

Share this article :

0 komentar:

 
Disclaimer | Privacy Policy | Terms Of Services | About Us
Copyright © 2013. Sorana Indonesia - All Rights Reserved

Supported By Galeri Info Unik